Apa yang bisa Anda lakukan saat berada di Semarang? Jika Anda memiliki hobi mencoba makanan-makanan enak di setiap kota, tentu saja Anda harus berwisata kuliner di Semarang. Kota yang memiliki julukan kota lumpia ini memiliki begitu banyak tempat makan enak yang selalu disinggahi oleh wisatawan.

Ada puluhan tempat makan enak di Semarang yang harus Anda kunjungi. Namun, Keluyuran sudah merangkum 10 tempat makan terbaik di Semarang yang paling terkenal di kalangan wisatawan. Penasaran? Yuk, siapkan perut Anda untuk berwisata kuliner di Semarang.

1. Bakmi Jawa Pak Gareng

Berbicara soal tempat makan enak di Semarang yang terkenal, Anda perlu singgah ke Bakmi Jawa Pak Gareng. Saking terkenalnya tempat makan ini, Bondan Winarno dan tim Wisata Kuliner pernah singgah dan mencicipi kelezatan bakmi ini.

Adapun menu yang ditawarkan di sini adalah Bakmi Goreng dan Bakmi Godhog (Rebus). Namun, ada juga Nasi Campur Mie yang merupakan perpaduan antara nasi goreng dan mie goreng. Ingin mencicipi kenikmatan bakmi yang pernah kami review dalam daftar tempat buka puasa di Semarang ini? Datang saja ke tempatnya di Jalan Wotgandul Dalam No. 177, Semarang.

2. Kedai Beringin

* sumber: www.garnesia.com

Ingin makan Chinese Food ketika berada di Semarang? Kunjungi tempat makan enak di Semarang yang satu ini, yakni Kedai Beringin. Tempat sarapan atau tempat makan siang? Di sini juaranya. Tempatnya yang bersih dan lega membuat kita semakin lekoh jika makan di sini. Apalagi harga makanannya juga cukup terjangkau.

Adapun makanan yang disajikan di sini adalah dim sum, bubur, dan aneka Chinese Food lainnya. Tempat ini menyajikan menu makanan halal dan non-halal. Sebelum memesan sebaiknya tanyakan saja kepada pelayan apakah makanan yang halal dan non-halal dimasak secara terpisah. Berlokasi di seberang Stasiun Poncol, alamat lengkap Kedai Beringin adalah Jalan Imam Bonjol No. 114, Sekayu, Semarang Tengah.

3. Mie Siang Kie

Belum ke Semarang rasanya jika Anda belum mencoba mie yang sangat fenomenal ini. Adalah Mie Siang Kie yang sekilas nampak seperti pangsit mie pada umumnya, di mana mie rebus akan diletakkan di dalam mangkok bersama dengan potongan ayam, kuah kaldu, dan sawi hijau.

Namun, perlu Anda ingat bahwa mie siang kie ini mengandung daging babi. Jadi, masyarakat yang memeluk Agama Islam tidak disarankan untuk mengonsumsi mie yang satu ini. Lokasi Mie Siang Kie berada di kawasan Gang Lombok, Semarang.

4. Ayam Goreng Kampung Kali

Meskipun namanya Ayam Goreng Kampung Kali, tempat makan enak di Semarang yang satu ini tidak terletak di pinggir kali kok. Hanya saja ayam yang disajikan di sini memang benar-benar ayam kampung, sehingga citarasa ayamnya lebih gurih dan mantap. Selain ayam goreng, tempat makan ini juga menjual hidangan khas Indonesia lainnya, seperti sop buntut, ikan goreng, empal, dan masih banyak lagi.

Suasana di restoran Ayam Goreng Kampung Kali juga nyaman dan bersih sehingga acara santap siang atau santap malam di sini jadi lebih nikmat. Walaupun tempatnya tidak terlalu besar, tetapi Ayam Goreng Kampung Kali adalah tempat makan yang wajib disinggahi jika Anda sedang berada di Semarang. Lokasi restoran ini berada di Jalan Mayjend D.I. Pandjaitan No. 45, Miroto, Semarang Tengah.

5. Restoran Kampung Laut

Dari namanya mungkin Anda sudah bisa menebak jika Restoran Kampung Laut adalah restoran yang menyajikan seafood sebagai menu utamanya. Ya, restoran ini memang mengutamakan hasil laut sebagai menu utamanya, tapi restoran ini juga mengusung konsep bangunan yang menarik.

Restoran Kampung Laut merupakan restoran berupa saung-saung di atas danau. Pemandangan danau luas yang menyegarkan terhampar di sekitar Anda. Menyantap aneka ikan, sayur, dan hasil laut olahan Restoran Kampung Laut akan menjadi semakin lezat sambil menikmati suasana restoran ini.

Restoran yang berlokasi di Puri Maerokoco Tawang Mas, Jalan Anjasmoro, Semarang Barat ini sangat cocok sebagai tempat untuk makan bersama rekan kerja, sahabat, dan keluarga.

6. Asem-Asem Koh Liem

Siang hari yang panas enaknya makan yang segar dan pedas ya? Nah, Rumah Makan Asem-Asem Koh Liem di Jalan Karang Anyar No. 28, Semarang ini merupakan tempat makan yang cukup terkenal. Menu utama di sini adalah asem-asem yang merupakan potongan daging sapi yang dimasak dengan kuah asam yang segar.

Untuk menambah rasa pedas, Anda bisa menghaluskan cabe merah yang ada di dalam kuah asem-asem tersebut. Selain menjual asem-asem, rumah makan ini juga menawarkan berbagai makanan lain, seperti kikil, cap jay, dan cah sayur-sayuran.

7. Nasi Kucing Pak Gik

Kuliner berupa angkringan memang sangat mudah ditemukan jika Anda berada di Semarang. Di antara banyaknya warung angkringan, warung Nasi Kucing Pak Gik ini nampaknya menjadi satu yang paling digemari masyarakat Kota Semarang. Warung ini buka mulai pukul 24:00, tapi kadang-kadang pukul 23:00 juga sudah buka.

Nasi kucing di sini pun bervariasi, ada nasi babat, nasi gurih, dan nasi tahu telur. Tentunya untuk menyantap nasi kucing ini kita bisa menambah aneka sate dan gorengan yang kenikmatannya tiada dua. Tempat makan enak di Semarang yang terkenal ini berada di Jalan Wotgandul tepatnya di sebelah Kali Semarang.

8. Nasi Ayam Bu Wido

* sumber: travelingyuk.com

Salah satu tempat makan enak di Semarang yang selalu hype selama beberapa tahun terakhir ini adalah Nasi Ayam Bu Wido. Tempatnya berada di warung kaki lima sederhana, tapi jumlah pengunjung yang datang kemari cukup padat, terutama di jam-jam makan.

Nasi Ayam Bu Wido ini sejatinya mirip dengan nasi liwet khas Solo. Seporsi nasi ayam berisi suwiran ayam, tahu, krecek, dan telur. Kalau ingin tambah lauk, warung ini juga menyediakan aneka sate-satean, seperti sate ati, ampela, telur puyuh, dan telur muda. Penasaran dengan kelezatan Nasi Ayam Bu Wido? Kunjungi tempatnya di Jalan Gajah Mada Gg. Melati Selatan, Brumbungan, Semarang Tengah.

9. Soto Kudus Mbak Lin

Perjalanan Anda ke Semarang belum lengkap jika Anda tidak mengunjungi Soto Kudus Mbak Lin. Bahkan, warung makan ini diklaim sebagai tempat makan soto terenak di Semarang. Soto Kudus Mbak Lin menempati sebuah bangunan yang cukup luas sehingga dapat menampung lebih banyak pengunjung.

Keistimewaan soto ayam di tempat ini terletak pada kuahnya yang kaya rempah. Setiap sendok kuah soto di sini benar-benar nagih. Mencicipi kelezatan Soto Kudus Mbak Lin kita jadi mengerti mengapa banyak pengunjung yang rela antri untuk menyantap semangkok soto kudus ini. Lokasi Soto Kudus Mbak Lin berada di Jalan Ki Mangusarkoro No. 15, Karangkidul, Semarang Tengah.

10. Nasi Goreng Babat Pak Karmin

Meskipun bertempat di warung sederhana, Nasi Goreng Babat Pak Karmin ini ternyata merupakan kuliner legendaris di Semarang. Bahkan, nasi goreng ini merupakan favorit dari Bapak Enggartiasto Lukita, menteri perdagangan pada era kepemimpinan Presiden Joko Widodo.

Citarasa nasi goreng ini memang tidak berubah sejak buka pada tahun 1971. Walaupun sudah berganti generasi, tapi Nasi Goreng Babat Pak Karmin tetap konsisten menjaga citarasanya agar pelanggannya tidak pergi. Warung ini berada di Jalan Pemuda, tepatnya di Jembatan Mberok.

Sudah siap untuk mencicipi kuliner dari 10 tempat makan enak di Semarang yang terkenal ini? Jika Anda ingin menambahkan tempat makan enak lainnya di Semarang, jangan ragu untuk menulisnya di kolom komentar.

Previous articleCara Menggunakan Berbagai Fasilitas Hotel yang Benar
Next articleGOR Tri Lomba Juang, Lokasi Joging Favorit Warga Semarang