Tempat makan berkonsep lesehan kini bisa kita temui di mana saja, utamanya di kota-kota yang terkenal akan wisata kulinernya. Tempat makan lesehan sendiri cukup diminati oleh para wisatawan yang sering berlibur bersama keluarganya. Hal ini dikarenakan tempat makan lesehan bisa memberikan suasana nyaman dan akrab bagi para wisatawan dan juga sanak keluarganya.
Surabaya menjadi salah satu kota yang kini memiliki tempat makan lesehan. Tempat makan lesehan di Surabaya sendiri kini sudah cukup banyak, dan 10 di antaranya akan kami rekomendasikan di sini. Jadi, kalau Anda dan keluarga hendak ke Surabaya nanti, maka tidak ada salahnya untuk mengunjungi sejumlah rekomendasi tempat makan lesehan dari Keluyuran ini.
10 Tempat Makan Lesehan di Surabaya
1. Ikan Bakar Rumadi
* sumber: pergikuliner.com
Ini adalah rekomendasi tempat makan lesehan pertama di daftar ini. Sesuai namanya, tempat makan lesehan ini menyajikan ikan bakar sebagai menu utamanya. Selain ikan bakar, tempat makan ini juga menyajikan pelbagai menu seafood yang enak dan lezat.
Bila Anda dan keluarga berminat, Anda dan keluarga bisa datang langsung ke Jalan Lontar Lidah Kulon No. 26, Surabaya. Bila hendak datang ke sini, disarankan untuk datang di sekitaran jam 8 pagi hingga 10 malam, karena jam-jam tersebut adalah jam buka dari tempat makan lesehan ini.
2. Zona Alam Resto & Café
* sumber: www.tripadvisor.co.id
Bila Anda dan keluarga ingin makan lesehan sekaligus menikmati indahnya alam, maka tempat makan lesehan ini patut dikunjungi. Tempat makan ini sendiri memang didesain dengan konsep tradisional dan sangat natural. Hal ini bisa dilihat dari tempat lesehannya yang berupa gubug; dan banyaknya tumbuh-tumbuhan yang ada di sekitar area tempat makan.
Menu yang diandalkan tempat makan ini mayoritas adalah makanan khas Nusantara. Seperti: lele goreng, ayam goreng, dan nasi goreng. Harga semua makanan tersebut relatif terjangkau, yakni sekitar 20 ribu sampai 200 ribu rupiah.
3. Sas Café & Resto
* sumber: sascafenrestosurabaya.com
Rekomendasi tempat makan lesehan selanjutnya adalah Sas Café & Resto. Tempat makan satu ini mengusung tempat santai dan terbuka sebagai konsep utamanya. Tempat makan lesehan ini dilengkapi sejumlah taman bermain anak, sehingga sangat cocok untuk dipakai bermain oleh anak-anak atau kerabat Anda.
Mayoritas menu di sini adalah masakan-masakan lokal. Misalnya: pepes nila, gurami, karedok, dan sebagainya. Harganya cukup terjangkau, yakni mulai dari 15 ribuan rupiah. Bila Anda dan keluarga tertarik ke sini, maka silakan datang langsung saja ke Jalan Baskara Sawah No. 30, Kalisari.
4. Ayam Bakar Pak’D
* sumber: www.ayambakarpakde.com
Apakah Anda dan keluarga suka makan ayam goreng? Jika demikian, maka tempat makan lesehan ini sangat cocok untuk disambangi saat di Surabaya nanti. Tempat makan ini lokasinya ada di Jalan Raya Mulyosari No. 171, Suabaya. Menu andalannya sendiri tentu saja adalah ayam bakarnya.
Kendatipun menjadikan ayam bakar sebagai andalan, tempat makan ini juga menyajikan pelbagai menu andalan lain yang tak kalah lezat. Menariknya, sejumlah menu tersebut bisa dipesan lewat paket makan yang telah disediakan. Dan kabar baiknya, semua menu dan paket makan di sini dibanderol dengan harga super murah, yakni sekitar 10 ribuan saja.
5. Warung Apung Rahmawati Surabaya
* sumber: wikimapia.org
Ini adalah salah satu cabang Warung Apung Rahmawati yang berpusat di Gresik. Sama seperti tempat makan aslinya, cabang tempat makan ini juga menyajikan konsep kontemporer dan tradisional pada menu yang mereka sajikan. Adapun beberapa menu andalan di sini adalah: ayam bakar, udang bakar, urap, dan sebagainya.
Semua menu tersebut bisa dipesan satu-satu atau dipaket dengan menu-menu lainnya. Tempat makan ini sendiri memang menyajikan sejumlah paket makanan rombongan yang dipatok mulai dari 300 ribu sampai 1,6 juta rupiah.
Bila Anda dan keluarga berminat, silakan datang langsung ke Jalan Rungkut Alang-Alang No. 167, Kali Rungkut, Surabaya.
6. Pondok Dahar
* sumber: pondok-dahar-restaurant.business.site
Apakah Anda dan keluarga berencana untuk makan siang saat di Surabaya nanti? Jika demikian, Anda dan keluarga harus datang ke tempat makan lesehan ini saat di Surabaya nanti.
Tempat makan ini memang sangat cocok untuk tempat makan siang keluarga. Hal ini sesuai dengan nama tempat makan ini sendiri, yaitu “Pondok Dahar” yang berarti “tempat makan siang”.
Bila Anda berminat ke sini, silakan saja datang langsung ke Jalan Rolak Gunung Sari, Surabaya, Jawa Timur.
7. Lembah Rolak
* sumber: 11.loop.co.id
Berbeda dengan rekomendasi tempat makan sebelumnya, tempat makan satu ini cocok dikunjungi kapan saja. Namun, disarankan untuk datang di sekitaran jam 10 pagi hingga 10 malam, karena waktu-waktu tersebut adalah jam buka tempat makan ini.
Adapun menu andalan tempat makan ini adalah seafood-nya yang begitu lezat. Bila Anda dan keluarga adalah pecinta seafood, maka sebaiknya kunjungi saja tempat makan lesehan ini.
8. Latar Ombo
* sumber: cafelatarombo.business.site
Ini adalah salah satu tempat makan lesehan yang menyajikan konsep unik di dalamnya. Tempat makan yang berada tak jauh dari Lembah Rolak ini menyajikan konsep tempat makan yang dekat pintu air (Rolak). Jadi, Anda dan keluarga nantinya bisa menikmati sensasi bersantap ria sembari menyaksikan pemandangan kali yang indah. Menarik, bukan?
9. Restoran Bebek Tepi Sawah Surabaya
* sumber: www.tripadvisor.co.id
Bila Anda dan keluarga pecinta nasi bebek, maka tempat makan lesehan ini sebaiknya harus Anda kunjungi bersama keluarga nanti. Adapun nasi bebek yang tersaji di sini bukanlah sembarang nasi bebek. Tetapi, nasi bebek khas Pulau Dewata: Bali.
Selain nasi bebek, tempat makan lesehan ini juga memiliki menu khas Bali lainnya. Bahkan, konsep restorannya sendiri dibuat sedemikian rupa agar mirip seperti di Bali. Bila berminat, silakan datang saja ke Jalan Darmokali No. 50, Surabaya.
10. Warung Bebek Tugu Pahlawan Surabaya
* sumber: www.tripadvisor.co.za
Sama seperti rekomendasi tempat makan nomor 9, rekomendasi tempat makan lesehan ini juga menyajikan nasi bebek sebagai andalan. Hanya saja, tempat makan yang persis di area Tugu Pahlawan ini tidak menyajikan nasi bebek goreng khas Bali, melainkan nasi bebek goreng khas Madura.
Tempat makan ini buka mulai pukul 6 sore, sehingga cocok sebagai tempat makan malam Anda dan keluarga nanti. Tempat makan ini selalu ramai disambangi pengunjung. Selain karena nasi bebek gorengnya yang lezat, paha bebek super berukuran jumbo menjadi alasan lain mengapa tempat makan ini selalu ramai.
Banyak sekali tempat makan lesehan di kota Surabaya. Sepuluh di antaranya sudah kamu rekomendasikan di artikel ini. Semoga bisa membantu Anda dan keluarga saat mencari tempat makan lesehan di Surabaya.
Oh ya, di antara sepuluh tempat makan lesehan di atas, mana yang akan dikunjungi oleh Anda dan keluarga nanti? Atau Anda dan keluarga punya rekomendasi lainnya? Apa pun itu, yuk sampaikan saja di kolom komentar artikel ini!
Lanjutkan wisata kuliner Anda di kota pahlawan dengan mencari referensi di artikel kuliner legendaris Surabaya.